Latest Post

3 Efek Unik Jatuh Cinta yang Belum Kamu Ketahui

Written By denandit on Saturday, 7 April 2012 | 17:57

Jatuh CintaYang namanya jatuh cinta memang indah sekali rasanya jika kamu sedang jatuh cinta dengan seseorang pastinya kamu akan selalu tampil lebih cantik dari biasanya dan akan selau tampil semenarik mungkin inilah salah satu efek posituf jatuh cinta. Ternyata ada juga lho efek unik jatuh cinta yang bermanfat dan menyehatkan yang belum banyak kamu ketahui kamu mau tahu apa aja itu simak berikut ini seperti di kutip dari vivanews.com.
1. Payudara lebih sehat
Perhatian pasangan pada payudara Anda, bukan meluluberujung pada aktivitas bercinta. Menurut  Donnica Moore, MD., penulis buku Women’s Health for Life, benjolan pada payudara seringkali diketahui lebih awal oleh pasangan, dibandingkan diri sendiri.
“Jika pasangan merasa ada yang aneh dengan payudara Anda, jangan menyepelekannya,” kata Moore, dikutip dariredbookmag.com.
Lakukan gerakan periksa payudara sendiri dan segera periksakan ke dokter. Perhatian yang muncul dari perasaan cinta memang bisa membuat Anda lebih sehat.

2. Rambut lebih tebal
Wanita yang bahagia dengan pasangannya, memiliki rambut yang lebih tebal dibandingkan yang kehilangan pasangan atau bercerai. Hal ini menurut penelitian yang dilakukan tim dari Case Western University.
Stres bisa jadi pemicu utama rambut yang menipis. Meskipun terkadang pasangan bisa jadi pemicu stres, tapi cintanya yang besar pada Anda bisa juga jadi obat stres yang ampuh.

3. Tidur lebih nyenyak
Fakta yang wajib Anda tahu. Wanita dengan ikatan pernikahan yang kuat, risiko mengalami gangguan tidur 50 persen lebih rendah, dibandingkan mereka yang tak merasa bahagia dengan hubungannya.
Hal tersebut menurut penelitian yang dilakukan University of Pittsburgh. Ternyata, rasa aman dan nyaman dari pasangan memungkinkan Anda untuk beristirahat lebih mudah.



Love, Deny.
sumber

5 Hal Paling Ditakuti Wanita

Ketakutan  Perempuan Ternyata wanita juga sama dengan pria wanita juga takut tua  bukan hanya itu ternyata ada beberpa hal yang paling di takuti wanita kamu ingin tahu apa aja itu simak 5 Hal Paling Ditakuti Wanita berikut ini.
1. Wanita takut  menjadi tua
Umur setiap manusia pasti akan berubah, begitu juga wanita di dunia. Menjadi tua memang tak mungkin dihindari, dan kecantikan fisik pun tidak akan bertahan lama. Tapi, aura yang terpancar dari kepribadian diri serta kebahagiaan itulah yang abadi.
Jadi, mulai sekarang, biasakan lah bersyukur dengan apa yang Anda miliki dan jangan selalu memusingkan apa yang tidak Anda miliki. Sebab pola pikir seperti itulah yang mampu menjauhkan Anda dari kata tua dan akan selalu membuat Anda terlihat makin cantik dan menarik.
2. Wanita takut pasangan berselingkuh
Keadaan saat pasangan diduga berselingkuh adalah sesuatu hal yang menyakitkan. Namun selama belum ada bukti yang kuat, kecemasan itu akan mengotori pikiran Anda dan membuat keadaan menjadi tambah runyam.
Pasalnya, hal ini akan membuat pria pasangan Anda berpaling karena kecurigaan yang tidak beralasan. Nah, jika ketakutak itu datang, segera alihkan perhatian dengan mengingat betapa banyaknya pria yang telah Anda buat terpesona . Hal ini akan membuat hidup Anda lebih percaya diri.
3. Wanita takut terserang penyakit
Wanita memang teerlalu rentan akan serangan penyakit. Kanker, alzheimer, serangan jantung dan osteoporosis adalam beragam penyakit yang sangat menakutkan kaum Hawa.
Inilah pentingnya pemeriksaan dini agar Anda terhindar dari penyakit yang mematikan seperti kanker serviks dan payudara.
Menurut Survei yang dilakukan Woman Health, hanya 40% wanita yang memiliki kesadaran untuk rutin memeriksakan kesehatan mereka.
Padahal, hal ini bisa benar-benar menyelamatkan hidup kaum wanita. Rutin melakukan pemeriksaan berarti Anda bisa mngontrol kadar kolestrol, gula darah, dan tekanan darah yang menjadi pangkal timbulnya sebuah penyakit kronis.
4. Wanita takut rasa percaya dirinya berkurang
Dikelilingi wanita cantik, dan Anda langsung merasa menjadi orang paling ‘jelek’ di dunia merupakan suatu hal yang paling ditakuti wanita. Pasalnya, keadaan ini menggambarkan kalo tingkat rasa percaya diri Anda kian pudar.
Kalo rasa percaya diri pudar, alih-alih rasa iri yang muncul. Nah, disarankan Anda segera melakukan instrospeksi diri dan ambil sebuah pelajaran penting dari mereka dan mencoba menikmati menjadi diri sendiri.
Jangan bersaing dengan berusaha untuk menjadi orang lain, tapi bersainglah dengan cara mencintai diri sendiri apa adanya. Maka, Anda tidak akan lagi memusingkan tentang ketakutan ini dan Anda akan terlihat lebih menarik.
5. Wanita takut melahirkan
Memiliki anak setelah menikah memang menjadi idaman semua pasangan. Namun, memiliki anak melalui proses kelahiran menjadi ketakutan tersendiri bagi seorang wanita.
Ketakutan yang satu ini sama sekali tak mudah untuk dihadapi. Nah, untuk menimalisir perasaan itu, jangan pernah memutuskan untuk memiliki anak di saat Anda belum merawsa siap. Karena, dengan memiliki anak, Anda dituntut untuk memuliki kesigapan diri yang sangat matang.
Jangan berusaha untuk menjadi paling sempurna. Namun, lakukanlah yang terbaik saat menjalaninya. Dan, jangan lupakan sesi me time , karena saat Anda bisa mempertahankan kebahagian diri, hal-hal berat pun akan menjdi lebih ringan untuk dijalani.



Love, Deny.
sumber

7 Fakta Menakjubkan Tentang hari Senin

Hari senin merupakan hari pertama dalam satu minggu seperti yang kita ketahui har isenin merupakan awal dari semua aktifitas setelah libur akhir pekan nah berikut ini ada beberapa fakta menarik mengenai hari senin ingin tahu seperti apa itu simak berikut ini.
1. Kebanyakan  kita tidak tersenyum pada pagi hari   sampai jam 11:16 am
Sebuah studi, oleh Marmite di Inggris menunjukan bahwabanyak orang pada hari senini akan tersenyum setidaknya stelah jam 11:pm setudi ini dilakukan di wilayah tenggara inggris yang merupakan temapt paling bahagia di wilayah itu rata rata orang di sana tersenyum  pertama di 11,06 am.

2. Lima cara untuk menghilangakan bosan pada hari senin
Hari senin biasa diangap sebagai hari yang membosankan untuk menghilangkan rasa bosa biasanya banyak orang melakukan kegiatan nah kegiatan yang paling banyak dialakukan untuk menghilangkan rasa bosan di hari senin adalah: 
1. Menonton TV, 
2. Seks, 
3. Belanja on-line, 
4. Membeli coklat atau make-up dan 
5. Perencanaan liburan.

3. Lebih dari 50% karyawan terlambat masuk kerja
Hari yang menjadi awal minggu ini menajadi hari yang paling malas untuk bekerja  para ilmuan mengkalim lebih dari 50% karyawan terlambat masuk kerja pada hari senin.

4. Hari senin menjadi hari yang paling jarang turun hujan
Alam memang tidak bisa di tebak kapan hujan itu ahanya tuhan yang tahu tapi coba perhatikan 7 hari dalam semingu hari senin merupakan hari yang paling jarang turun hujan.

5. Banyak orang bunuh diri di hari senin
Kantor Statistik Nasional di Inggris menemukan 16% kasus bunuh diri dilakukan laki-laki dan 17% kasus bunuh diri dilakukan oleh perempuan terjadi pada hari Senin. jika dibandingakan dengan hari lainya tingkat bunuh diri pada har senin cukup besar rata rata orang melakukan bunuh diri di luar hari senin hanya 13%. Hal ini disebapkan hari senin merupakan hari dimana memulai aktifitas dan mungkin menjadi hari yang cukup menyebalkan.

6. Banyak orang  mengalami serangan jantung di hari senin
British Medical Journal melaporkan peningkatan 20% dalam serangan jantung pada hari Senin dibandingkan dengan hari-hari lain dalam seminggu. Serangan bisa disebabkan oleh stres dan tekanan darah tinggi yang disebabkan oleh kembali bekerja.

7. Senin adalah hari terbaik untuk membeli mobil
Ternyata taukah kamu banyak orang melakuka pembelian mobil pada hari senin. Tenaga penjualan mobil yang di sebut  sales biasa akan mempromosikan dan mencari pelangan satu mingu penuh dan biasanya transaksi atau kesepakatan pembelian mobil akan terjadi pada hari senin inilah yang menyebapkan banyak oraang membeli mobil pada hari senin.



Love, Deny.
sumber

Panitia Penjualan Tiket SuJu Akui Lalai


Pembelian tiket konser boyband asal Korea Selatan, Super Junior, yang diadakan di hotel Twin Plaza, Jakarta Barat berbuntut ricuh sehingga menyebabkan puluhan orang pingsan.

Antrian itu juga menyebabkan lalu lintas pun sempat macet mencapai 1 Kilometer. Akhirnya polisi menerjunkan 2 pleton Dalmas, 1 pleton Lantas dan 1 pleton dari Polsek Palmerah.

Kapolres Metro Jakarta Barat, Komisaris Besar Suntana mengatakan pihak penyelenggara memang sudah mempunyai ijin untuk mengadakan penukaran tiket tersebut, tetapi tidak dipersiapkan dengan baik.

"Ijinnya ada, dia bilang ada 2.000 orang yang akan datang ke penukaran tiket tersebut, tetapi malah lebih dan itu yang tidak diperkirakan oleh pihak panitia sehingga tidak bisa mengantisipasi membludaknya orang yang datang," ujar Suntana kepada VIVAnews, Sabtu 7 April 2012.

Polisi, kata dia, sudah menegur kepada pihak penyelenggara dan meminta untuk dibubarkan. Ini juga menjadi catatan penting bagi Polres Jakarta Barat jika ada Event Organizer yang melakukan hal serupa diminta untuk dipersiapkan secara matang.

Dirinya juga tidak menginginkan kasus pembelian Blackberry di Pacific Place beberapa waktu lalu terulang ditempatnya. Untuk itu, polisi sudah berkoordinasi dengan pihak penyelenggara dan manajemen hotel untuk memperhatikan hal-hal seperti ini.

Manajemen hotel, kata Suntana mengaku tidak siap dengan besarnya animo masyarakat itu. "Kami menyarankan kepada mereka untuk melanjutkan penjualan tiketnya beberapa hari kedepan, dan untuk tempatnya akan diumumkan oleh pihak penyelenggara," kata Suntana.

Dihubungi terpisah, Kepala Bidang Humas Polda Metro Jaya, Komisaris Besar Rikwanto menghimbau kepada para penyelenggara yang akan melakukan acara besar diminta untuk siap dalam segala hal.

Untuk panitia penyelenggara acara apapun, kata Rikwanto, bila menjual tiket konser, diharapkan agar buka 2 loket. Dimana satu loket untuk pembelian lewat online, satunya untuk pembelian langsung dan jumlahnya  disesuaikan dengan lokasi "Kemudian menyiapkan tenaga panitia yang cukup dan proses penjualan tiket  agar cepat," jelas Rikwanto.





Love, Deny.
vivanews.com

Kepribadian menurut selera musik




Selera musik dan tipe kepribadian ternyata berkaitan sangat erat. Berdasarkan suatu riset berskala dunia, musik favorit bisa jadi merupakan cermin kepribadian diri Anda. Penelitian ilmiah tentang hubungan selera musik dengan kepribadian dilakukan Professor Adrian North dari Heriot-Watt University. Dengan melibatkan puluhan ribu orang di seluruh dunia, ia mengklaim risetnya sebagai penelitian terbesar untuk jenis riset serupa yang pernah dilakukan sebelumnya.

Kepada BBC, North menggambarkan risetnya ini sebagai suatu hal yang mengejutkan dan signifikan. "Kami selalu menduga adanya hubungan antara selera musik dan kepribadian. Ini adalah untuk pertamakalinya bahwa kami telah berhasil menelitinya dalam detil yang nyata. Belum pernah ada satu pun yang meneliti dengan skala seperti ini sebelumnya,"tegasnya.

Hasil temuan paling menarik dari riset North adalah adanya kemiripan antara penggila musik klasik dan heavy metal. "Salah satu yang paling mengejutkan adalah adanya kesamaan antara penggemar musik klasik dan heavy metal. Mereka sama-sama kreatif, tenang tetapi tidak outgoing," ungkapnya. North juga menyatakan riset ini akan sangat berguna bagi kepentingan marketing. "Jika Anda memahami selera musik seseorang, maka Anda akan dapat mengatakan seperti pada pribadinya, siapa dan menjual apa,"tambahnya.

Dalam risetnya, North meminta lebih dari 36.000 partisipan dari seluruh dunia untuk merata-ratakan 104 jenis musik. Mereka juga ditanya mengenai aspek kepribadian. Riset ini masih akan berlanjut dan Prof North, yang juga Dekan Fakultas Psikologi Heriot-Watt University, berencana melibatkan partisipan untuk ikut ambil bagian mengisi kuisioner singkat secara online.

Dan berikut adalah beberapa musik yang dapat menunjukkan kepribadian:







Percaya Diri Tinggi



Pekerja Keras



Kreatif



Outgoing



Gentle



Tenang


BLUES



Ya







Ya



Ya



Ya



Ya


JAZZ



Ya







Ya



Ya







Ya


CLASSIC



Ya







Ya











Ya


RAP



Ya











Ya










OPERA



Ya







Ya







Ya






COUNTRY







Ya







Ya










REGGAE



Ya



Tidak



Ya



Ya



Ya



Ya


DANCE











Ya



Ya



Tidak






INDIE



Tidak



Tidak



Ya







Tidak






ROCK



Tidak



Tidak



Ya



Tidak



Ya



Ya


POP



Ya



Ya



Tidak



Ya



Ya



Tidak


SOUL



Ya







Ya



Ya



Ya



Ya


BOLLYWOOD











Ya



Ya








Sumber : BBC


Love, Deny.

12 Hal yang Menjadi Icon Utama Kota Bandung

Written By denandit on Thursday, 5 April 2012 | 17:49

1. Gedung Sate

Gedung Sate, dengan ciri khasnya berupa ornamen tusuk sate pada menara sentralnya, telah lama menjadi penanda atau markah tanah Kota Bandung yang tidak saja dikenal masyarakat di Jawa Barat, namun juga seluruh Indonesia bahkan model bangunan itu dijadikan pertanda bagi beberapa bangunan dan tanda-tanda kota di Jawa Barat. Misalnya bentuk gedung bagian depan Stasiun Kereta Api Tasikmalaya. Mulai dibangun tahun 1920, gedung berwarna putih ini masih berdiri kokoh namun anggun dan kini berfungsi sebagai gedung pusat pemerintahan Jawa Barat.


2. Jembatan Pasupati

Jembatan Pasupati atau Jalan Layang Pasupati adalah sebuah jembatan yang menghubungkan bagian utara dan timur Kota Bandung melewati lembah Cikapundung. Panjangnya 2,8 km dan lebarnya 30-60 m. Jembatan ini menghubungkan Jalan Terusan Pasteur (Dr. Djundjunan) dan Jalan Surapati, dan dari sinilah nama Pasupati berasal. Dengan adanya jembatan ini diharapkan dapat mengatasi masalah kemacetan di Bandung Utara.

Jalan Layang Pasupati juga menjadi salah satu ikon Kota Bandung. Jalan layang ini membuat arus lalu lintas dari wilayah sekitar Jabodetabek ke Bandung menjadi lebih mudah.



3. Observatorium Bosscha

Observatorium Bosscha merupakan salah satu tempat peneropongan bintang tertua di Indonesia. Observatorium Bosscha berlokasi di Lembang, Jawa Barat, sekitar 15 km di bagian utara Kota Bandung dengan koordinat geografis 107° 36' Bujur Timur dan 6° 49' Lintang Selatan. Observatorium Bosscha (dahulu bernama Bosscha Sterrenwacht) dibangun oleh Nederlandsch-Indische Sterrenkundige Vereeniging (NISV) atau Perhimpunan Bintang Hindia Belanda. Observatorium ini pernah menjadi tempat syuting salah satu film anak Indonesia terbaik yaitu Petualangan Sherina.


4. Jalan Braga

Jalan Braga adalah nama sebuah jalan utama di kota Bandung, Indonesia. Nama jalan ini cukup dikenal sejak masa pemerintahan Hindia-Belanda. Sampai saat ini nama jalan tersebut tetap dipertahankan sebagai salah satu maskot dan obyek wisata kota Bandung yang dahulu dikenal sebagai Parijs van Java. Awalnya Jalan Braga adalah sebuah jalan kecil di depan pemukiman yang cukup sunyi sehingga dinamakan Jalan Culik karena cukup rawan, juga dikenal sebagai Jalan Pedati (Pedatiweg) pada tahun 1900-an. Jalan Braga menjadi ramai karena banyak usahawan-usahawan terutama berkebangsaan Belanda mendirikan toko-toko, bar dan tempat hiburan di kawasan itu seperti toko Onderling Belang.


5. Paris Van Java Mall

Agans suka shopping sekaligus cuci mata dan kuliner ? Di sinilah tempatnya. Paris Van Java Resort Lifestyle Place (juga dikenal dengan nama Paris Van Java Mall) adalah sebuah pusat perbelanjaan yang terletak di Bandung, Jawa Barat. Mal ini bisa dicapai beberapa menit dengan mengemudi dari Tol Pasteur. Paris Van Java Mall (PVJ) adalah mal yang terbagi menjadi first floor, ground floor, upper ground serta lower ground dengan salah satu departement store terbaik di Indonesia, Sogo Department Store di lantai teratas. Fasilitas lainnya yang cukup menjadi daya tarik adalah pasar swalayan Carrefour, toko buku Gramedia, serta bioskop Blitzmegaplex. Selain itu, di Paris Van Java Mall juga berjejer kafe-kafe yang menggugah selera, dimulai dari counter sushi di paling kiri hingga restoran King Duck di paling kanan.

Pada tahun 2010, dibangun sebuah wahana permainan baru yaitu ice skating rink Gardenice yang terletak di lantai satu tempat parkir PVJ. Gardenice merupakan salah satu tempat permainan bagi masyarakat kota Bandung.



6. Monju: Monumen Perjuangan Rakyat Jawa Barat

Monju adalah singkatan atau mungkin kata umum yang biasa digunakan untuk menyebut Monumen Perjuangan Rakyat Jawa Barat. Seperti pada umumnya sebuah monumen lain, Monju dibangun untuk mengenang heroiknya para pahlawan-pahlawan asal Jawa Barat yang berjuang mati-matian melawan penjajah. Bentuk monumen ini cukup unik, menyerupai sebuah bambu runcing yang menjadi senjata andalan para pejuang dalam merebut kemerdekaan. Lokasinya ada di Jalan Dipati Ukur, depan kampus Unpad. Tidak jauh dari Monju, tepatnya di sebelah selatannya terdapat Gedu Sate yang juga cukup popular sebagai objek untuk city tour di Bandung.


7. Gunung Tangkuban Parahu

Gunung Tangkuban Parahu atau Gunung Tangkuban Perahu adalah salah satu gunung yang terletak di provinsi Jawa Barat, Indonesia. Sekitar 20 km ke arah utara Kota Bandung, dengan rimbun pohon pinus dan hamparan kebun teh di sekitarnya, gunung Tangkuban Parahu mempunyai ketinggian setinggi 2.084 meter. Asal-usul Gunung Tangkuban Parahu dikaitkan dengan legenda Sangkuriang, yang dikisahkan jatuh cinta kepada ibunya, Dayang Sumbi. Untuk menggagalkan niat anaknya menikahinya, Dayang Sumbi mengajukan syarat supaya Sangkuriang membuat perahu dalam semalam. Ketika usahanya gagal, Sangkuriang marah dan menendang perahu itu, sehingga mendarat dalam keadaan terbalik. Perahu inilah yang kemudian membentuk Gunung Tangkuban Parahu. .


8. Gedung Merdeka

Gedung Merdeka di jalan Asia-Afrika, Bandung, Indonesia, adalah bersejarah gedung yang pernah digunakan sebagai tempat Konferensi Tingkat Tinggi Asia-Afrika tahun 1955. Kini gedung ini digunakan sebagai museum yang memamerkan berbagai benda koleksi dan foto Konferensi Asia-Afrika yang merupakan cikal bakal Gerakan Non-Blok pertama yang pernah digelar disini tahun 1955. Halaman depan gedung ini sampai memanjang ke arah jalan Braga sekarang sering digunakan sebagai spot untuk foto-foto baik foto formal ataupun foto foto iseng oleh warga sekitar ataupun pengunjung dari kota lain.


9. Kawah Putih

Kawah Putih adalah danau kawah dan tempat wisata di kawah gunung berapi sekitar 50 km selatan Bandung di Jawa Barat di Indonesia. Kawah Putih (7.10 ° LS 107,24 ° E) adalah salah satu dari dua kawah yang membentuk Gunung Patuha , sebuah andesitik Stratovolcano (sebuah "komposit" gunung api). Gunung Patuha merupakan salah satu banyak gunung berapi di Jawa . Kawah Putih dibuka untuk pengunjung pada tahun 1987. Danau itu sendiri adalah 2.430 meter di atas permukaan laut sehingga iklim lokal sering cukup dingin (suhu sering sekitar 10 derajat celsius).


10. Trans Studio Bandung

Trans Studio Bandung adalah taman bermain di dalam ruangan terbesar di dunia yang dikelola oleh Trans Corp. Trans Studio Bandung adalah taman bermain di dalam ruangan kedua yang dibangun untuk menyusul kesuksesan Trans Studio Makassar yang dibangun pada tahun tahun 2009. Wahana yang disajikan diberi nama sesuai dengan program-program yang ada di Trans TV ataupun Trans7.


11. Monumen Bandung Lautan Api

Monumen ini dibangun untuk memperingati peristiwa Bandung Lautan Api, dimana terjadi pembumihangusan Bandung Selatan yang dipimpin oleh Muhammad Toha.

Monumen ini berada di tengah-tengah kota yaitu terletak di kawasan Lapangan Tegallega. Monumen ini menjadi salah satu monumen terkenal di Bandung. Monumen ini menjadi pusat perhatian setiap tanggal 23 Maret mengenang peristiwa Bandung Lautan Api.



12. Stadion Si Jalak Harupat

Si Jalak Harupat adalah suatu stadion olahraga yang berlokasi di desa Kopo dan Cibodas, Kecamatan Soreang, Kabupaten Bandung. Nama Si Jalak Harupat diambil dari julukan salah seorang pahlawan nasional dari Bojongsoang, Bandung yaitu Otto Iskandardinata. Kini stadion tersebut menjadi milik Pemerintah Kabupaten Bandung. Persikab Bandung, yang merupakan wakil Kabupaten Bandung di Liga Indonesia menjadikan stadion tersebut sebagai kandangnya. Begitu pula dengan tim sekota Persikab, Persib yang menjadikan stadion ini sebagai homebase mereka. Stadion ini dibangun mulai Januari 2003 pada saat Kabupaten Bandung dipimpin oleh bupati Obar Sobarna. Selanjutnya diresmikan pada hari jadi Kabupaten Bandung ke 364, tanggal 26 April 2005 oleh Agum Gumelar yang menjabat sebagai Ketua Umum Komite Olahraga Nasional Indonesia Pusat.


Love, Deny.
 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. Berita Terselubung - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger